Lensa Fix 50mm f1.8



Lensa Canon EF 50mm f/1.8 II, atau juga dibilang lensa Canon 50mm 1.8 adalah salah satu lensa favorit. Lensa yang memiliki focal length fix di 50mm ini banyak direkomendasikan untuk pecinta portrait photography, atau untuk pemula yang baru belajar fotografi. Secara build quality, lensa Canon EF 50mm f/1.8 II ini memang agak terkesan ringkih. Material plastik yang digunakan dalam pembuatan lensa ini mengakibatkan lensa Canon EF 50mm f/1.8 II memiliki bobot yang sangat ringan.

Lensa prime, atau juga disebut lensa fix tentu tidak dapat melakukan zooming. Untuk itu anda harus melakukan ‘zooming’ manual dengan cara mendekat atau menjauh dari objek foto untuk mengatur komposisi. Canon EF 50mm f/1.8 II memiliki aperture yang terbilang sangat lebar, f=1.8. Dengan aperture lebar, maka anda dapat membuat foto dengan background blur yang lebih kuat. Ini akan memberikan kesan yang lebih pada sebuah foto beserta objeknya. Selain itu, aperture yang besar juga sangat bermanfaat ketika anda akan mengambil foto dalam keadaan yang kurang pencahayaan. Misalkan di suatu acara indoor.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian, Komponen dan Cara Kerja Kamera DSLR

Teknik dan Tips Yang Harus Diperhatikan Dalam Baby Born Photography atau Newborn Photography

Lensa Tamron Beserta Kelebihan Dan Kekurangan